Tumbuhan yang berkhasiat untuk : Sesak Nafas
Apa itu Sesak Nafas ?
Menurut id.wikipedia.org Dispnea (Bahsa inggris: dyspnea, shortness of breath) atau sesak napas adalah kondisi kesehatan ketika seseorang mengalami kesulitan bernapas.
Dispnea terjadi karena tidak terpenuhinya pasokan oksigen ke paru-paru sehingga menyebabkan pernapasan seseorang menjadi lebih cepat, pendek, dan dangkal. Tingkat pernapasan normal untuk orang dewasa dan remaja berkisar antara 12-16 napas per menit.
Namun saat mengalami dispnea, pola dan frekuensi pernapasan akan berubah.Sesak napas bisa menjadi gejala masalah kesehatan yang sering kali terkait dengan penyakit jantung atau paru-paru. Tapi dispnea juga dapat dialami setelah melakukan latihan olahraga secara intens.
Menurut alodokter.com Sesak napas adalah kondisi ketika seseorang kesulitan dalam bernapas. Kondisi ini bisa menjadi gejala dari penyakit tertentu, seperti gangguan pada paru.
Menurut hellosehat.com Sesak napas, atau yang dalam bahasa medis disebut dispnea, adalah kondisi kesehatan di mana seseorang mengalami kesulitan bernapas. Beberapa orang yang mengalami kondisi ini menggambarkannya sebagai sensasi yang membuat tubuh seakan membutuhkan udara lebih banyak, dada menyempit, serta merasa tidak berdaya.
Dispnea atau sesak napas adalah kondisi yang tidak nyaman, bahkan menyakitkan. Biasanya, ini menjadi gejala atau tanda adanya penyakit atau gangguan kesehatan.Bukan hanya itu, melakukan aktivitas tertentu juga dapat menyebabkan sesak napas, seperti olahraga terlalu berat serta berada di ketinggian.
Tanaman yang berkhasiat untuk Sesak Nafas : Kenanga, Kantung Semar,