Tumbuhan yang berkhasiat untuk : Mimisan
Apa itu Mimisan ?
Menurut id.wikipedia.org Hidung berdarah (Kedokteran: epistaksis atau Inggris: epistaxis) atau mimisan adalah satu keadaan pendarahan dari hidung yang keluar melalui lubang hidung.
Menurut alodokter.com Mimisan atau epistaksis adalah perdarahan yang terjadi di hidung. Meski terlihat menyeramkan, mimisan bukanlah kondisi yang berbahaya. Langkah awal penanganan dapat dilakukan secara mandiri di rumah.
Hampir semua orang pernah mengalami mimisan. Meski begitu, kondisi ini lebih sering dialami oleh anak-anak usia 3-10 tahun, lansia, wanita hamil, penderita kelainan darah, dan orang yang mengonsumsi obat pengencer darah.
Menurut hellosehat.com Hidung berdarah atau biasa disebut mimisan adalah gejala umum yang ditandai dengan darah yang keluar dari hidung. Ini disebabkan karena pecahnya pembuluh darah dalam hidung. Biasanya, darah hanya keluar dari salah satu lubang hidung.
Hampir setiap orang mengalami gangguan hidung yang satu ini setidaknya sekali seumur hidup. Pada sebagian besar kasus, mimisan dapat ditangani dengan cara menekan hidung. Namun bagi beberapa orang, dibutuhkan penanganan medis yang lebih lanjut.
Menurut halodoc.com Mimisan adalah kondisi ketika ada darah yang keluar dari lubang hidung, karena pecahnya pembuluh darah di dalam hidung. Kondisi ini dapat dipicu oleh berbagai hal. Salah satunya adalah kelelahan. Mimisan karena kelelahan umumnya terjadi pada anak-anak, karena pembuluh darahnya yang relatif lemah.
Tanaman yang berkhasiat untuk Mimisan : Sirih, Alang alang,